-->
Kopi Alinea

Kegiatan Pengabdian (KKN) : Jaga Kelestarian Lingkungan, Mahasiswa Asistensi Mengajar UTM 2024 Ikut Menanam Bibit Tanaman Mangrove di Desa Tengket

Selasa, 10 Desember 2024

Author: Wardatul Jannah

      Pada hari Kamis (28/11/2024), Mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Trunojoyo Madura menanam sekitar 50 bibit mangrove di eduwisata mangrove, di Desa Tengket, kecamatan Arosbaya, Kabupaten Bangkalan. Kegiatan ini dilakukan oleh seluruh anggota Asistensi Mengajar Universitas Trunojoyo Madura dengan melibatkan pemilik eduwisata mangrove Desa Tengket ini.


      Pembibitan mangrove dilakukan sebagai upaya pelestarian mangrove bibit mangrove. pembibitan ini diharapkan dapat membawa manfaat untuk menjaga ekosistem. Hal yang melatarbelakangi pembibitan mangrove oleh mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Trunojoyo Madura adalah adanya potensi besar di Desa Tengket Arosbaya sehingga di perlukanya pelestarian sumber daya khususnya di tempat eduwisata mangrove arosbaya agar memperbanyak bibit-bibit mangrove yang berkualitas agar dapat di manfaatkan lebih lanjut untuk di tanam di daerah pesisir yang mengalami abrasi.

      “Pembibitan mangrove ini dilakukan untuk memperbanyak bibit-bibit mangrove yang berkualitas agar kedepannya bibit-bibit yang kita tanam dapat dimanfaatkan oleh pihak eduwisata mangrove Desa Tengket Arosbaya untuk di tanam lebih lanjut di daerah pesisir yang mengalami abrasi” kata Warda selaku ketua kelompok mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Trunojoyo Madura.

      Sebelum melakukan kegiatan pembibitan, beberapa anggota kelompok mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Trunojoyo Madura terjun secara langsung untuk belajar proses pembibitan mulai dari mengisi media tanam untuk menanam bibit hingga memasukan bibit mangrove ke media tanam yaitu polibag yang sudah diisi dengan tanah. 

      Pembibitan mangrove ini diharapkan dapat memberi manfaat baik bagi lingkungan kelak. misalnya mencegah kawasan pesisir pantai dari abrasi serta menjadi tempat ekowisata bagi warga setempat dan masyarakat luar.


Editor: Erlina Wardani (Department of Public Relation)

Share This :

0 Comments